1. Pabrik Gula Gondang Baru dan Museum Gula Jawa Tengah
Letaknya di Desa Gondang, Kec. Jogonalan, Kabupaten Klaten, Pabrik Gula Gondang Baru merupakan satu–satunya pabrik gula di Indonesia yang masih menggunakan mesin uap sebagai penggeraknya, masih memproduksi gula, pengunjung pabrik untuk melihat proses pembuatan gula pasir
Museum Gula Jawa Tengah Lokasinya pun nyaman dan sejuk. Tujuan didirikan museum untuk mengkonservasi berbagai sejarah yang berkaitan dengan keberadaan pabrik gula, memiliki koleksi alat2 pertanian tradisional, gamabar2 pabrik gula, peralatan laboratorium gula, loko uap kuno dan perjalanan industri gula dari masa ke masa memiliki Area parkir luas , gerbang dan pos keamanan.
Berkunjung ke museum untuk melakukan wisata minat khusus (wisata pendidikan dan wisata peninggalan sejarah atau heritage tourism).atau proses produksi gula dan museum gula gondang baru ini berusaha menyimpan dan menyajikan kenangan masa, dan akan terus diusahakan untuk dikembangkan menjadi salah satu Museum Nasional
PG Gondang Baru dilengkapi Green Park, sebuah taman bermain untuk keluarga. Area bermain ini menyediakan kolam renang, flaying fox, permainan berjuluk spider web, marine brigde dan replika sungai, tersedia Kafe yang menyediakan makanan dan minuman lengkap dan berbagai jenis makanan dan minuman
Halaman depan museum Gula Lokomotif Kuno
Lokomotif Jerman th1818 (simbah ), alat-alat proses pembuatan gula kuno
alat alat untuk menanam tebu dan alat-alat proses pemeras tebu kuno
Plakat Pendirian Museum Gula Gilingan Tebu dari kayu yang ditarik sapi
Adventure Areal (area petualang ) dan Water Park ( Taman Air )
( Kolam renang, flaying fox, permainan berjuluk )
Out Bond dan spider web ( Jaring Laba-laba )
Lori dan Kereta memutari Pabrik Gula Kafe ( berbagai jenis makanan dan minuman )
1. Gedung Olah Raga (GOR) Gelar Sena
Letaknya di Ds. Bareng Lor Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten Gedung Olah Raga (GOR) Gelar Sena yang digunakan untuk melakukan berbagai aktivitas olah raga bagi masyarakat Kabupaten Klaten, Area parkir luas , gerbang dan pos keamanan, Melakukan berbagai kegiatan olah raga
2. Monumen Nartosabdo
Letaknya di Kelurahan Tonggalan Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten Monumen Nartosabdo yang dibangun untuk memperingati jasa Ki Dalang Nartosabdo yang telah dilakukan untuk mengembangkan kebudayaan Jawa melalui seni pedalangan.
3. Monumen Juang ’45
Letaknya di Ds. Jonggrangan Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten Monumen Juang ’45 yang dibangun untuk memperingati jasa dan perjuangan yang telah dilakukan untuk mewujudkan kemerdekaan negara Republik Indonesia pada tahun 1945, Mengunjungi monumen, berfoto.
4. Monumen Perwari
Letaknya di Kelurahan Tegalyoso Kec. Klaten Selatan, Kabupaten Klaten Monumen Perwari yang didirikan pada hari Rabu tanggal 17 Desember 1986 dalam rangka ulang tahun Perwari ke 41 menetapkan tema : menengok ke belakang perjuangan Perwari yang didasrkan atas kejujuran, integritas, dan keberanian dalam menjawab tantangan abad 21. Perwari (Persatuan Wanita Republik Indonesia) yang didirikan pada tanggal 17 Desember 1945 di Klaten, Jawa Tengah, sebagai organisasi pertama wanita setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia. Monumen Perwari berbentuk kerucut berisikan lima sisi yang menggambarkan lima sila Pancasila dan dihiasi dengan senjata kuno berupa trisula yang menggambarkan motto Perwari yaitu : kejujuran, integritas, dan keberanian, aktivitas Mengunjungi monumen, berfoto